Posted in Informasi, Lifestyle, News, Uncategorized

PENGERTIAN BAHASA DALAM SOGIE

Dalam isu SOGIE, memang ada beberapa bahasa dalam pengertiannya, bahkan masih banyak teman-teman diluar sana masih banyak yang belum mengerti apa itu istilah bahasa dalam isu SOGIE.

Kali ini FIRE, akan membahas apa pengertian bahasa dalam isu SOGIE, dan memang itu sangat penting dalam kebutuhan informasi yang harus di pahami bersama.

ANDROGINI : Merujuk pada ekspresi gender yang merupakan paduan feminin dan maskulin.

BISEKSUAL: Merujuk pada ketertarikan romantik, emosional, dan/atau seksual kepada orang yang memiliki gender dan/atau jenis kelamin yang sama maupun yang berbeda.

BIGENDER: Merujuk pada identitas seseorang yang mengidentifikasi diri secara fluktuatif pada dua gender baik perempuan atau laki-laki.

GENDER BINER: Sistem klasifikasi yang memilah gender dan jenis kelamin ke dalam dua kutub yang terpisah, tak terhubung, dan saling berlawanan, yakni laki-laki dan perempuan.

CISGENDER: Merujuk pada orang yang Identitas gendernya sesuai dengan jenis kelamin/ seks biologis yang ditetapkan saat lahir; bukan Transgender.

COMING OUT: Suatu proses dimana seseorang mengakui, menerima dan mengapresiasi orientasi seksual dan atau identitas gendernya serta mulai membagikan/menceritakannya pada orang lain.

EKSPRESI GENDER: Cara bagaimana seseorang menampakan presentasi gendernya dengan berpakaian, potongan rambut, gerak-gerik, dan hal-hal lain yang kasat mata. seseorang dapat memiliki ekspresi gender feminin, maskulin, androgini atau diluar ketiganya.

GAY: Merujuk pada ketertarikan seseorang secara romantik, emosional, dan/atau seksual kepada orang lain yang memiliki gender dan/atau jenis kelamin yang sama dengannya. dalam kehidupan sehari-hari, gay lebih identik dengan laki-laki yang tertarik kepada sesama laki-laki.

GENDER: Kontruksi sosial yang biner antara perempuan dan laki-laki yang diletakkan  serta ditetapkan saat lahir atas tugas fungsi dan peran sesuai dengan jenis kelamin atau seks biologis.

HETEROSEKSUAL: Merujuk pada ketertarikan seseorang secara romantik, emosional, dan atau seksual kepada orang lain yang memiliki gender dan atau jenis kelamin (seks biologis), yang berbeda dengannya.

LSL: Adalah singkatan dari laki-laki yang berhubungan seks dengan laki-laki. istilah ini dipopulerkan dan digunakan dalam mekanisme mengatasi penyebaran virus HIV, LSL tidak ada hubungan dengan identitas dan orientasi seksual. LSL berbeda dengan homoseksual dan gay.

ORIENTASI SEKSUAL: Hasrat, ketertarikan pada manusia terhadap manusia lain yang melibatkan rasa emosi, romantik, dan seksual. orientasi seksual kerap dilabeli sebagai sebuah relasi seksual pro-kreasi untuk melanjutkan keturunan berbasis seks biologis atau jenis kelamin. Ketertarikan ini terbagi menjadi ketertarikan terhadap lawan jenis (heteroseksual), ketertarikan terhadap dua lawan jenis (biseksual), ketertarikan pada sesama jenis (homoseksual).

Masih banyak istilah dalam issu SOGIE, yang memang harus kita pahami bersama-sama. Pengertian istilah diatas ini belum semua di bahas ya…. karena masih banyak lagi istilah-istilah. nanti FIRE, akan Update lagi….

Semoga dapat dipahami bersama ya….

SUMBER INFORMASI : (situasi HAM dan skses keadilan kelompok LGBTI di indonesia), ARUS PELANGI.

Author:

FIRE: komunitas yang berawalnya bernama “Komunitas Sehati Remaja Bogor”, berubah nama menjadi FIRE (Faith Indonesia Rescue Education), adalah sebuah organisasi berbasis komunitas mempunyai keyakinan untuk menjadi agen perubahan melalui pendidikan. Isu yang diangkat FIRE sendiri adalah isu PENDIDIKAN, KESEHATAN serta ANTI-KEKERASAN. Dimana FIRE sendiri dibentuk oleh remaja individu yang berinovasi menjadi sebuah Komunitas/perkumpulan remaja yang peduli dengan Pendidikan, Kesehatan serta Anti Kekerasan.

Leave a comment